Tpd9BSW5TUzlBSd5GUAlGfr6Td==
Menarmed 2 Kostrad giat Olahraga Bahagia Senam Poco-Poco Menjelang HUT Kostrad ke 63

Menarmed 2 Kostrad giat Olahraga Bahagia Senam Poco-Poco Menjelang HUT Kostrad ke 63

Table of contents
×
,
Menarmed 2 Kostrad giat Olahraga Bahagia Senam Poco-Poco Menjelang HUT Kostrad ke 63

Malang, Tribuntujuwali.com
Olah raga senam Poco-poco begitu populer di Tanah Air.  Kali ini senam Poco-poco dilakukan oleh satuan Menarmed 2 Putra Yudha.

Senam bersama kali ini dilaksanakan menjelang peringatan HUT Kostrad ke 63 kedepan. Dalam acara tersebut tampak Seluruh keluarga besar prajurit dan persit satuan Kostrad se indonesia. 

Untuk itu, Menarmed 2 Putra Yudha bahagia dengan kegiatan mengelar Senam Poco Poco bersama seluruh prajurit dan persit Menarmed 2 Kostrad dengan penuh semangat serta bahagia di Asrama Menarmed pada hari Sabtu (02/03/2024). 

Turut hadir juga dalam kegiatan tersebut Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXIII Menarmed 2 Koorcab Divif 2 PG Kostrad Ny. Anin Siswo Budiarto Beserta seluruh warga Menarmed 2 Kostrad.

Selain sebagai upaya memperingati HUT Kostrad ke 63 tahun, Kegiatan tersebut juga bertujuan guna menjalin silaturahmi dan kekompakan bagi seluruh warga Menarmed 2 Putra Yudha, disamping itu selain untuk menjaga kebugaran tubuh dan kesehatan jasmani 

Dalam hal ini selaku Danmenarmed 2 Kostrad Letkol Arm Siswo Budiarto, S.I.P., M.M., M.I.Pol. menyampaikan, "Senam Poco Poco yang dilaksanakan oleh seluruh warga Menarmed 2 Kostrad tersebut merupakan perintah langsung yang diberikan oleh komando atas, selain itu yang lebih terpenting semoga dengan dilaksanakan kegiatan senam bersama tersebut bisa menjaga kebersamaan dan kekompakan,” ujar beliau. 

(Eric Pemred Tribuntujuwali)

0Comments