Magetan, Tribuntujuwali.com
Narkoba atau kepanjangan dari Narkotika dan Obat Obatan atau Napza yaitu Narkotika Psikotropika dan Zat Adiktif saat ini sudah sangat menghawatirkan.
Zat buatan atau hasil rekayasa yang dibuat dengan mengatur struktur kimia sangat membahayakan bagi pemakai yang mengakibatkan dan mempengaruhi serta bisa merubah keadaan mental dan jenis tingkah laku pemakainya.
Sofyan salah satu giat dan aktif di sebuah ketua Organisasi dan lembaga yang peduli dengan hal demikian meminta dan berharap kepada Tenaga pendidik atau pengajar terutama orang tua untuk selalu bereran penuh dengan memberikkan edukasi dan pengetahuan tentang bahaya Narkoba tersebut
” Saya minta kepada tenaga pendidik atau pengajar saat di sekolah dan orang tua untuk memantau dan mengawasi anak anak agar tidak mudah dipengaruhi orang yang sekiranya akan memanfaatkannya,” Ujar Sofyan saat Ngopi bareng , Minggu (03/07/22).
Sofyan menuturkan,dengan penekanan ke tenaga pengajar atau pendidik agar selalu memberikan bentuk himbauan dan pengertian kepada siswa atau siswi disekolah dikarenakan para pemain atau bandar narkoba lebih cenderung ke anak anak sekolah karena merasa jaringan transaksi lebih aman dan nyaman.
” Sampai saat ini penyebaran Narkoba sudah sangat menghawatirkan karena mendapat narkoba dari Oknum Oknum yang tidak bertanggung jawab,” Tandasnya, Tambahnya Bandar Narkoba lebih membidik mangsa di sekolah, Diskotik, Tempat Pelacuran serta kelompok berbentuk Genk genk,” imbuhnya
Saat ini memang Upaya pemberantasan Narkoba pun sering di lakukan namun bagi yang sudah mengkonsumsi dari awal mencoba hingga sampai merasa ketagihan dan rata rata Kalangan remaja maupun dewasa, bahkan anak anak Usia SD dan SMP pun tidak sedikit terjerumus.
” Maka dari itu saya mengajak masyarakat mulai sejak dini dengan upaya paling efektif yaitu melakukan tindakan prefentive atau pencegahan agar generasi anak kita kedepan bisa membangun negara dan masa depan yang bermartabat, Berakhlak dan bermoral dimulai dengan pendidikan dari Keluarga,” Tutupnya. ( Eric/Sof).
0Comments